Ilustrasi sektor industri. Kunci Jawaban kelas 5 SD Tema 8 (Buku Tema Kemendikbud) ||| |
BOGOR- SARERHEA.COM, Artikel ini akan membahas kunci jawaban kelas 5 SD dan MI tema 8.
Pada bahasan ini yang akan dibahas adalah berdasarkan Buku Tematik Terpadu Tema 8 Kelas 5 SD dan MI.
Perlu diketahui Ananda semua jika yang dikerjakan adalah Buku Tematik Terpadu Tema 8 Kelas 5 SD dan MI halaman 31.
Adapun yang harus didiskusikan adalah soal identifikasilah kebutuhan dalam keluargamu yang memanfaatkan hasil dari usaha bidang agraris.
Berikut ini adalah kunci jawaban dari Buku Tematik Terpadu Tema 8 Kelas 5 SD dan MI halaman 31.
Sebelum melihat kunci jawaban di artikel berikut, alangkah baiknya Ananda semua lebih dulu mengerjakan sendiri.
Siswa dibantu orang tua mendiskusiakan pertanyaan seputar bagaimana bentuk sikap toleransi atas keragaman budaya di lingkungan tempat tinggalmu?
AYO MENCOBA
Siswa diminta membaca teks Jenis Usaha Masyarakat Indonesia”.
Kemudian temukan pengertian dan ciri-ciri dari setiap jenis usaha. Tulislah pada peta pikiran berikut:
a. Perindustrian
Pengertian:
Industri adalah kegiatan memproses atau mengolah barang dengan menggunakan sarana dan peralatan, misalnya mesin.
Ada industri yang mengolah bahan baku atau mentah menjadi produk olahan. Ada industri yang hanya mengolah bahan mentah menjadi bahan setengah jadi. Ada pula industri yang mengolah bahan setengah jadi menjadi bahan jadi.
Ciri-ciri ada peralatan, ada pekerja, modal, dan produksinya dalam jumlah besar dan kecil.
Baca Juga: Zat Tunggal dan Zat Campuran, KUNCI JAWABAN Tema 9 Kelas 5 SD MI Halaman 10
b. Perdagangan
Pengertian:
Perdagangan adalah semua hal yang berhubungan dengan kegiatan jual beli.
Dalam perdagangan ada perpindahan hak milik. Pedagang membeli barang atau jasa dari suatu tempat pada waktu tertentu, kemudian menjualnya ke tempat lain dengan tujuan memperoleh keuntungan.
Ciri-ciri adalah ada penjual, pembeli, barang, dan tempat transaksi, serta alat bayar.
c. Jasa
Pengertian:
Jasa adalah segala aktivitas atau manfaat yang ditawarkan kepada orang lain (konsumen).
Ciri-cirinya adalah Usaha jasa memberikan pelayanan kepada konsumen, meski tidak dirasakan atau tampak barang nyatanya.
Disclaimer: Kunci jawaban ini tidak sepenuhnya mutlak jawaban yang benar dan hanya sebagai referensi. Tanyakan pada guru dan orang tua jika mengalami kesulitan.
Editor: Nurmaleni