Cara Daftar Magang Magenta BUMN 2023 dan Syaratnya, Penting Diketahui Mahasiswa Akhir

Cara daftar magang Magenta BUMN 2023 dan syaratnya. (Instagram.com/fhci.bumn) ||



SARERHEA.COM - Bagaimana cara daftar magang Magenta BUMN 2023? Simak cara berikut syaratnya.

Kementerian BUMN baru saja mengumumkan terkait adanya program magang Magenta? Lantas apakah itu dan bagaimana cara daftar magang Magenta BUMN 2023?

Melalui akun Instagram fhci.bumn, diketahui jika Magenta merupakan program terbaru dari Kemen BUMN yang artinya magang generasi bertalenta.

Baca Juga: Cara Buat Akun SSCASN di sscasn.bkn.go.id, Pendaftaran CPNS 2023 Segera Dibuka

Diketahui jika Magenta BUMN merupakan program magang terpadu bagi mahasiswa dan fresh graduate.

Tujannya agar fres graduate dan mahasiswa agar dapat mengaktualisasikan ilmu yang telah diperoleh di dunia perkuliahan.

Tak hanya itu, mahasiswa atau juga fresh graduate dapat merasakan langsung pengalaman bekerja di BUMN dengan budaya kerja AKHLAK yang profesional.

Baca Juga: Bansos PKH Disalurkan Januari 2023? Lansia Bisa Cair Rp2,4 Juta, Simak 7 Kriteria Penerima Bantuan

Selain mendapatkan peluang mengembangkan soft skill dan hard skill, peserta magang juga nantinya bisa mendapatkan sertifikat eksklusif yang ditandatangani oleh Menteri BUMN, Erick Thohir.

Tentu ini menjadi keuntungan tersendiri bagi yang ingin menambah daftar riwayat magang dalam portofolio.

Lantas bagaimana cara daftar magang Magenta BUMN 2023? Simak artikel ini hingga akhir.

Baca Juga: Kabar Gembira! BBM Turun Harga Sejak Pukul 14.00 WIB! Intip Daftar Harga BBM Terbaru di Sini

Cara dan Syarat Daftar Magang Magenta BUMN 2023

Adapun cara mendaftar magang Magenta BUMN adalah dengan langkah sebagai berikut, seperti dikutip dari berbagai sumber:

1. Kunjungi web rekrutmen magang Magenta BUMN 2023 di magenta.fhcibumn.com

2. Buata akun agar bis melakukan pendaftaran dengan memilih menu 'masuk ke akun'

3. Isi data yang diminta dengan cara klik 'lihat profil' kemudian lengkapi data diri pada menu 'data pribadi', 'informasi akademik', dan 'kelengkapan data pemagang'

4. Cari lowongan magang yang kamu inginkna dengan cara meng-klik 'lowongan magang'

5. Selanjutnya pilih lowongan magang dengan mengklik 'daftar magang'. Pastikan untuk memilih sesuai jurusan kuliah.

Itu tadi mengenai cara daftar magang. Adapun untuk syarat berlaku bagi mahasiswa maupun fresh graduate.

Adapun untuk pendaftaran peserta magang Magenta BUMN 2023 mulai tanggal 16 Januari -22 Januari 2023 dengan seleksi serta pengumuman pada 23-27 Januari 2023. (tal)



Editor: Talhah LA


Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form